Sinopsis
Jaemin merupakan siswa yang baru saja pindah menuju kelas unggulan, siswa di sekolah tersebut dapat masuk ke kelas unggulan jika masuk ke dalam daftar 100 siswa terbaik di sekolah. Saat Jeha yang merupakan siswa kelas tersebut mengajak Jaemin berbicara dia hanya diam saja, saat diberitahu oleh temannya ternyata Jaemin adalah anak tunawicara, yaitu ketidakmampuan untuk dapat berbicara.
Disekolahnya, latar belakang keluarga menjadi penentu derajat para siswa disekolah, Jaemin yang tidak diketahui latar belakangnya dan juga seorang tunawicara menjadi sasaran empuk para pembully untuk melakukan perundungan kepadanya. Jeha yang merupakan seseorang yang baik hati dan penuntut keadilan membantu Jaemin keluar dari masalah tersebut, tentu saja ada banyak orang yang tidak suka dengan perbuatan yang dilakukan oleh Jeha, salah satunya adalah Jeno yang merupakan pacar dari Jeha.
Dicerita ini kita akan disuguhkan cerita tentang kehidupan yang dijalani oleh Jaemin, lika-liku kisah percintaan antara Jeha, Jaemin, Jeno, bahkan kisah percintaan tersebut bukan hanya tentang mereka bertiga saja. Rahasia yang selama ini disembunyikan oleh teman, keluarga, dan orang yang kita percayai.
Review
Buku Dear J ini membuat kita belajar bahwa kita harus saling menghargai antar sesama, kita tidak boleh mengucilkan orang hanya karena kekurangan yang dia miliki. Buku ini juga memiliki 2 buku lanjutan, buku tersebut berjudul After Dear J dan After With J: herreditary, sehingga jika kita masih ingin membaca lebih kita dapat membaca buku lanjutan tersebut. Buku Dear J ini juga dapat kita baca di aplikasi Wattpad, sehingga jika tidak memiliki bukunya, kita dapat membacanya di hp.
Setiap buku pasti memiliki kelebihan dan kekurangan. Meskipun sudah dibukukan, buku Dear J ini hanya dapat dibeli kepada penulisnya saat di cetak ulang, karena di cetak terbatas dan populer di kalangan pembaca Wattpad, seringkali orang-orang tidak dapat membeli buku tersebut karena kehabisan stock. Buku ini juga tidak dijual di gramedia. Buku ini termasuk kategori buku novel yang tebal, sehingga bagi orang-orang yang tidak terlalu hobi membaca, buku ini mungkin membosankan
note: yang mau bertanya atau merekomendasikan cerita bisa tulis di kolom komentar
īŧ´īŧ¨īŧĄīŧŽīŧĢ īŧšīŧ¯īŧĩ
Kak, aku pengen tau biografi/ tentang pengarangnya dongg
BalasHapus